Keputihan Abnormal, Kenali Ciri-Cirinya dan Tangani Segera!

By Published On: November 24th, 2024Views: 55
Keputihan Abnormal, Kenali Ciri-Cirinya dan Tangani Segera!

Klinik Apollo, Jakarta – Keputihan merupakan suatu masalah yang dialami oleh seluruh kaum hawa. Keputihan biasanya muncul mendekati siklus menstruasi dan membuat siapapun yang merasakannya sangat tidak nyaman, bahkan bisa mengganggu aktivitas sehari-hari.

Oleh karena itu, anda harus melakukan diagnosis keputihan abnormal untuk mengetahui penyebabnya sedini mungkin!

Keputihan tidak normal merupakan suatu tanda adanya infeksi pada organ reproduksi wanita yang harus segera mendapat penanganan secara medis. Lantas apa saja ciri-cirinya? Mari simak artikel berikut ini :

Ciri-Ciri Keputihan Abnormal

Keputihan tidak normal membutuhkan perhatian dan penanganan khusus untuk mencegah komplikasi yang mungkin terjadi. Berikut beberapa tanda yang perlu Anda perhatikan:

1. Keputihan Berwarna Tidak Lazim

Bisa ditandai dengan keluarnya cairan dari vagina yang berwarna kuning, coklat bahkan hijau. Hal ini tidak boleh Anda abaikan karena umumnya keputihan berwarna putih.

2. Jumlah Keputihan Yang Sangat Banyak

Jika Anda merasa keputihan yang keluar lebih banyak dari biasanya, maka Anda harus waspada karena bisa saja Anda mengalami gejala keputihan tidak normal.

3. Berbau Busuk dan Amis

Fase inilah yang sangat mengkhawatirkan karena vagina telah terinfeksi bakteri hingga mengeluarkan bau yang busuk dan juga amis.

Baca juga: Keputihan Berlebihan? Ketahui Penyebab, Gejala, dan Cara Ampuh Mengatasinya

Penyebab Keputihan Tidak Normal

Terdapat beberapa penyebab keputihan tidak normal, yaitu :

1. Infeksi Jamur

Jika vagina tidak mendapat perawatan ssebaik mungkin, jamur Candida bisa saja tumbuh dan berkembang hingga menyebabkan infeksi, jamur ini yang membuat keputihan menjadi menggumpal dan bertekstur seperti parutan keju disertai vagina yang bengkak.

2. Trikomoniasis

Jika anda mengalami keputihan yang berbau tidak sedap, gatal pada alat genital, hingga nyeri saat buang air kecil, bisa saja Anda mengidap trikomoniasis, salah satu infeksi menular seksual (IMS)

3. Gonore

Penyakit menular seksual (PMS) lainnya yang dapat menyebabkan gejala keputihan abnormal adalah gonore. Penyakit menular seksual yang satu ini tidak pandang gender, dapat menyerang pria maupun wanita. Selain itu, rasa nyeri di area panggul juga bisa muncul akibat penyakit menular seksual ini.

4. Kanker Serviks

Salah satu gejala yang disebabkan oleh kanker serviks adalah keputihan yang tidak biasa atau abnormal yang kebanyakan berwarna coklat. Tak hanya itu, kanker juga menyebabkan keputihan yang berbau tak sedap dan nyeri pada area di sekitar panggul. Siklus menstruasi juga bisa terganggu jika Anda pengidap kanker serviks.

Diagnosis Keputihan Abnormal

Jika anda tidak merawat vagina, alat reproduksi tersebut bisa saja mengalami keputihan yang tidak normal. Anda harus segera mengambil tindakan lanjut, yakni berkonsultasi dengan Dokter Spesialis Ginekologi jika memang keputihan yang Anda alami tidak biasa.

Untuk mengetahui penyebab keputihan tidak normal, Dokter akan melakukan diagnosa dengan mengajukan pertanyaan seputar gejala terlebih dahulu.

Setelah itu, Dokter Spesialis Ginekologi akan menanyakan riwayat kesehatan beserta aktivitas seksual anda. Tahap lebih lanjut, Dokter akan melakukan pemeriksaan lebih mendetai mengenai penyakit yang Anda alami.

Baca juga: Mengenal Kista Bartholin: Tanda-Tanda, Komplikasi, dan Pengobatan

Penanganan Keputihan Tidak Normal

Setelah mengetahui penyebab keputihan yang tidak normal, Dokter akan memberikan penanganan yang sesuai dengan kondisi Anda.

Inilah beberapa pengobatan keputihan tidak normal yang biasa dilakukan oleh Dokter :

1. Antibiotik

Terdapat sejumlah bentuk obat antibiotik, yaitu pil, krim, maupun ovula yang dapat mengatasi bakteri penyebab keputihan tidak normal.

2. Obat Anti Jamur

Dokter akan meresepkan obat anti jamur berbentuk krim ataupun gel yang dioleskan ke dalam vagina untuk mengobati keputihan tidak normal.

3. Obat Anti Parasit

Keputihan abnormal yang disebabkan oleh parasit bisa diatasi dengan obat ant parasit yang diberikan sesuai resep Dokter.

Tangani Keputihan Abnormal Anda di Klinik Apollo Jakarta

Pengobatan yang cepat dan tepat adalah kunci utama untuk mencegah komplikasi yang lebih serius dari berbagai penyakit. Semakin dini gejala terdeteksi, semakin besar peluang untuk mendapatkan perawatan yang efektif dan menghindari dampak yang berpotensi permanen pada kesehatan Anda.

Di Klinik Ginekologi Jakarta, kami menyediakan layanan medis dengan pendekatan profesional yang selalu mengutamakan kenyamanan pasien. Memiliki dokter spesialis yang berpengalaman, fasilitas medis yang lengkap, dan suasana yang ramah, Klinik Apollo hadir untuk memberikan perawatan terbaik bagi Anda.

Jadi, tunggu apa lagi? Jika Anda membutuhkan pemeriksaan atau ingin berkonsultasi lebih lanjut, jangan ragu untuk menghubungi kami sekarang. Anda dapat dengan mudah mengakses layanan konsultasi kami melalui Chat WhatsApp. Ayo, ambil langkah pertama untuk menjaga kesehatan Anda bersama Klinik Apollo!

buat janji temu

Artikel Terbaru

buat janji temu